SD Juara Medan melaksanakan temu dan reuni alumni pada 21 Oktober 2017. Kegiatan ini dimulai pukul 17.00 WIB yang dibuka oleh ibu Plt Kepala Sekolah. Peserta yang hadir terdiri dari beberapa angkatan mulai dari angkatan 2017 sampai 2015 dengan jumlah 40 orang.
Acara ini diawali dengan membaca al matsurat dan Alquran sampai menjelang salat maghrib. Setelahnya dilanjutkan dengan makan malam dan salat isya berjamaah. Tepat pukul 20.30 WIB materi pertama dimulai dengan tema "Jati Diri Manusia" yang dibawakan oleh Ustadzah Efriani Chaniago, S.Pd. sampai pukul 22.00 WIB. Peserta kemudian dibagi menjadi beberapa kelompok untuk melakukan diskusi terkait materi yang telah disampaikan. Setelah diskusi lebih kurang 30 menit semua peserta dan instruktur beristirahat.
Pada pukul 04.00 WIB seluruh peserta melaksanakan salat tahajjud setelahnya secara bersama membaca al matsurat dan Alquran sampai pukul 06.00 WIB. Dilanjutkan olahraga bareng instruktur sampai jam 08.30 WIB. Setelahnya dilanjutnya dengan sarapan dan Materi ke 2 yang dibawakan oleh Bapak Satria Andika Hasibuan S.Pd. tentang peran pemuda. Dan kegiatan ini ditutup dengan mengumumkan peserta yang terbaik dari putra dan putri.
Sangat seru dan asyik mengikuti mabit ini terutama bisa berkumpul dengan teman tutur beberapa peserta. Semoga alumni SD Juara Medan dapat menjadi contoh yang baik bagi masyarakat.
Sangat seru dan asyik mengikuti mabit ini terutama bisa berkumpul dengan teman tutur beberapa peserta. Semoga alumni SD Juara Medan dapat menjadi contoh yang baik bagi masyarakat.