"Emaknya aja nggak bisa kosakata Bahasa Inggris dan Bahasa Arab, Bu... Inilah saya baru belajar pas ngajarin anak saya." ujar seorang orangtua siswa kepadaku.
Ya, pekan ini adalah pekan uji kosakata. Setiap anak melakukan video call dengan guru Bahasa Inggris untuk tes kosakata yang sudah pernah diajarkan sebelumnya. Kosakata tiga bahasa yang mencakup Bahasa Indonesia-Inggris dan Bahasa Arab ini adalah salah satu ciri khas sekolah juara. Sebelum pandemi, biasanya kosakata ini akan dibagikan setiap hari dan menjadi password di keesokan pagi saat siswa-siswi mau masuk ke sekolah. Jika ada yang tidak bisa menjawab password, maka akan diajarkan oleh kakak kelas atau teman sekelas yang mampu menghapal password. Jadi setiap hari anak-anak akan bertambah kosakata barunya.
Namun di era pandemi, kosakata dibagikan setiap pekan. Ada orangtua yang rajin mengirimkan rekaman hapalan kepada gurunya namun ada juga yang tidak. Untuk mengevaluasi pencapaian siswa maka diadakanlah uji kosakata ini. Tidak semua siswa berhasil divideo call karena keterbatasan waktu dan perbedaan aktivitas. Namun dari sini dapat dilihat bagaimana orangtua setiap siswa. Yang paling menakjubkan adalah melihat orangua-orangtua juara yang semangat anaknya divideo call.
"Orangtua yang hebat bukan orangtua yang tau segalanya, Bu... Tapi orangtua hebat adalah orangtua cerdas yang berhasil menularkan semangat kepada anaknya untuk mempelajari sesuatu. Itulah sejatinya seorang ibu. Dan ibu adalah salah satunya." ujarku kepada salah satu bunda juara.
Ya benar, sudahkah kita menjadi orangtua cerdas bagi buah cinta yang kita lahirkan dengan penuh sukacita? Hanya kita sendiri yang dapat menjawabnya. Have A nice weekend everyone 😊
0 komentar